Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Bayar PNBP Penerimaan Negara MPN Lewat BSI Mobile

Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) adalah istilah dari pendapatan Negara yang tidak bersumber dari Pajak.

A. CONTOH PENERIMAAN NEGARA BUKAN PAJAK (PNBP) MPN

Dibawah ini terdapat 3 contoh PNBP, sederhananya PNBP adalah biaya atas layanan yang disediakan oleh instansi Negara.

1. Pembayaran Paspor

Bagi kalian yang hendak keluar Negeri tentu harus membuat Paspor, pembuatan paspor memiliki biaya, biayanya itu disebut PNBP.

Kini pembayaran PNBP paspor harus dibayar secara online menggunakan kode billing.

Kode billing pembayaran Paspor dapat dilihat di Surat Perintah Setor (SPS) yang dikeluarkan oleh Kantor Imigrasi tempat kalian mengurus Paspor.

2. Pendaftaran Lelang Di KPKNL

Jika instansi/pengadilan menyita barang, maka instansi tersebut melakukan lelang atas barang yang disita.

Pelaksanaan lelang dilaksanakan di Kantor Kekayaan Negara Dan lelang (KPKNL).

Hal yang pertama dilakukan oleh instansi yang mengajukan lelang adalah pendaftaran lelang, biaya pendaftaran lelang itu juga disebut PNBP yang dimana pembayarannya telah menggunakan Kode Billing.

Kode billing lelang dapat dilihat di Surat Perintah Setor (SPS) yang dikeluarkan oleh KPKNL.

3. Pembayaran SKPT

Jika suatu instansi yang disebutkan pada contoh 2 melakukan lelang Tanah dan Bangunan yang  bersertifikat (SHM), maka harus mengurus Surat Keterangan Pendaftaran Tanah (SKPT) di Kantor Badan Pertanahan Nasional sesuai alamat yang tertera disertifikat.

Pendaftaran SKPT memiliki biaya itulah yang disebut dengan PNBP, pembayaran nya juga telah menggunakan kode billing, kode billing dapat dilihat di Surat Perintah Setor (SPS) yang dikeluarkan oleh kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN).

B. CARA PEMBAYARAN PENERIMAAN NEGARA BUKAN PAJAK (PNBP) MPN

MPN

Seiring berkembangnya teknologi kini Pembayaran PNBP telah berbasis Modul Penerimaan Negara (MPN).

Modul Penerimaan Negara (MPN) adalah sistem pembayaran menggunakan Kode Billing.

Dengan Kode Billing memudahkan cara bayar PNBP lewat Mobile Banking.

Pembayaran PNBP dapat dilakukan lewat fitur Penerimaan Negara MPN perbankan baik itu lewat ATM maupun Mobile Banking.

Nah pada artikel ini membahas tentang cara pembayaran PNBP menggunakan fitur MPN Mobile Banking Bank BSI (BSI Mobile). Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Silahkan buka aplikasi BSI Mobile. Pada 'Layar Utama' klik fitur 'Bayar'.

Langkah 2: Pada halaman 'Pembayaran' geser kebawah cari 'Penerimaan Negara (MPN)'.

Langkah 3: Pada ada halaman 'Penerimaan Negara (MPN)' silahkan pilih ''Pajak/Cukai/SBN/Paspor'.

Langkah 4: Silahkan masukkan 'Kata Sandi' BSI Mobile dengan benar.

Langkah 5: Setelah sukses memasukkan kata sandi. Kalian akan di arahkan pada halaman 'Pilih Nomor Rekening' silahkan pilih 'Nomor Rekening Debet' pastikan tersedia saldonya.

Langkah 6: Silahkan masukkan Nomor Pembayaran/Kode Billing, Nomor pembayaran/kode billing dapat dilihat pada Surat Perintah Setor (SPS) yang diberikan oleh instansi terkait.

Langkah 7: Silahkan masukkan 'PIN BSI Mobile' dengan benar lalu klik 'Selanjutnya'.

Langkah 8: Silahkan periksa kembali detail pembayaran, apabila telah benar silahkan klik 'Selanjutnya'.

Pembayaran telah selesai silahkan print 'Struk Pembayaran' untuk di lampirkan bersama Surat Perintah Setor (SPS).

Struk pembayaran dan Surat Perintah Setor (SPS) dibawah ke instansi terkait sebagai bukti bahwa kalian telah melakukan pembayaran.

C. TARIF PENERIMAAN NEGARA BUKAN PAJAK (PNBP) MPN

Tarif PNBP tergantung keperluan yang kalian urus, sesuai contoh PNBP yang di bahas di atas adalah sebagai berikut:

Tarif PNBP Pendaftaran lelang KPKNL Rp. 150.000
Tarif PNBP pengurangan SKPT Rp. 50.000

Itulah ulasan terkait cara bayar PNBP penerimaan negara bukan pajak, semoga bermanfaat.