Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Ganti Kartu ATM BTN Rusak

Banyak hal yang menyebabkan kartu ATM rusak baik disengaja maupun tidak, umumnya kartu ATM rusak karena patah, bengkok dan chip tergores.

RUSAK KARENA PATAH

Kartu ATM BTN patah biasa terjadi karena kartu di simpan pada dompet, sehingga saat duduk kartu ikut tertekan dan lama kelamaan kartu patah, kejadian seperti ini umumnya di alami oleh kaum laki-laki.

Agar terhindar dari kejadian seperti itu baiknya kartu ATM disimpan pada dompet khusus, tips ini dapat juga menghindari kartu-kartu yang lain tidak mudah patah.

RUSAK KARENA BENGKOK

Sama halnya dengan kartu ATM patah, kartu ATM bengkok umum disebabkan karena tidak disimpan pada dompet khusus. Hindari menyimpan uang logam dan kartu dalam dompet yang sama agar kartu tidak bengkok atau melengkung.

RUSAK KARENA CHIP TERGORES

Chip merupakan bagian penting pada kartu ATM, didalam chip terdapat data-data yang memproses transaksi nasabah baik dilakukan mesin ATM maupun EDC.

Agar Chip kartu ATM BTN tidak mudah rusak harap  dijauhkan dari berbagai bentuk cairan, medan magnetic dan benda-benda yang membuat chip kartu mudah tergores, termasuk menyimpan kartu dan uang logam dalam satu dompet.

Apabila kartu ATM BTN mengalami kondisi seperti yang dijelaskan di atas, maka kartu ATM BTN tidak berfungsi untuk bertransaksi.

Untuk itu kalian harus melakukan pergantian kartu, nah bagi yang belum tau tentang langkah-langkah mengganti kartu ATM BTN, kalian dapat mengikuti panduan dibawah ini:

1. PERSYARATAN

Persyaratan yang perlu dipersiapkan untuk pergantian kartu ATM BTN rusak adalah:

Kartu ATM yang rusak
Buku Tabungan
E KTP
Biaya pergantian kartu Rp. 15.000

2. MENGUNJUNGI CABANG BANK BTN

Setelah semua persyaratan telah disiapkan langkah selanjutnya adalah mengunjungi Cabang Bank BTN terdekat, untuk memudahkan mencari alamat cabang Bank BTN kalian dapat memanfaatkan Google Map.

3. MENGAMBIL NOMOR ANTRIAN COSTUMER SERVICE

Apabila telah sampai di Cabang Bank BTN yang di tuju, Securty BTN langsung akan menyapa kalian dan sampaikan bahwa kalian ingin mengurus kartu ATM rusak, Securty akan memberikan kalian Nomor Antrian Costumer Service, tunggulah hingga nomor antrian di panggil oleh Costumer Service.

4. BERTEMU DENGAN COSTUMER SERVICE

ATM BTN

Jika nomor antrian kalian telah mendapatkan giliran, sampaikan ke Costumer Service bahwa kalian ingin mengganti kartu ATM rusak dan serahkan dokumen yang diminta oleh Costumer Service serta biaya pergantian kartu BTN sekitar Rp. 15.000.

Costumer Service akan melakukan verifikasi data diri kalian, jika sesuai maka Costumer Service akan menerbitkan kartu ATM BTN terbaru.

Kartu ATM BTN baru dilengkapi dengan PIN baru, kalian dapat mengganti PIN sesuai dengan keinginan, disarankan membuat kombinasi PIN yang mudah di ingat namun susah ditebak oleh orang lain.

Artikel Membantu Lainnya: