Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Perbedaan Kartu ATM BSI GPN Dan ATM BSI Visa

Seperti halnya dengan Bank lain, Bank Syariah Indonesia memiliki layanan E Channel untuk memudahkan nasabah untuk bertransaksi secara online.

Satu dari E Channel yang dimiliki oleh Bank Syariah Indonesia adalah Kartu ATM, kartu ATM Bank Syariah Indonesia disebut dengan istilah BSI Debit ATM.

BSI ATM Debit terdiri dari 2 macam  yaitu BSI ATM Debit GPN dan BSI ATM Debit Visa. Kedua macam kartu ini memiliki masing-masing jenis sebagai berikut:

BSI ATM DEBIT GPN

ATM BSI

BSI ATM Debit GPN terdiri dari 3 jenis kartu yaitu GPN Silver, GPN Gold dan GPN Platinum, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini, sumber dari contoh gambar BSI ATM Debit GPN di ambil dari webform.bsm.co.id.

GPN Silver

ATM BSI

BSI ATM Debit GPN gratis biaya admin bulanan dengan limit transaksi sebagai berikut:

  • Limit tarik tunai Rp 5 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 10 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 25 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 25 juta per hari.
  • Limit pembayaran Rp. 25 juta per hari.

GPN Gold

ATM BSI

BSI ATM GPN gold memiliki biaya admin bulanan sebesar Rp. 1.000 dengan limit transaksi harian lebih besar dari BSI ATM GPN silver.

  • Limit tarik tunai Rp 10 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 20 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 50 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 50 juta per hari.
  • Limit pembayaran Rp. 50 juta per hari.

GPN Platinum

ATM BSI

BSI ATM GPN Platinum memiliki biaya admin bulanan lebih besar dari BSI ATM GPN gold yaitu Rp. 2.000 hal ini dipengaruhi memiliki limit transaksi yang lebih tinggi di banding BSI ATM GPN gold

  • Limit tarik tunai Rp 15 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 50 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 100 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 100 juta per hari.
  • Limit pembayaran harian sesuai saldo yang tersedia.

BSI ATM DEBIT VISA

Sama halnya dengan BSI ATM Debit GPN, BSI ATM Debit visa memiliki 3 jenis kartu yaitu BSI ATM Debit Visa silver, BSI ATM Debit Visa gold dan BSI ATM Debit Visa platinum, gambar contoh Kartu ATM BSI Debit visa di bawah ini di ambil dari webform.bsm.co.id

VISA Silver

ATM BSI

BSI ATM Visa silver memiliki biaya admin bulanan sebesar Rp. 1.000 dengan limit transaksi sebagai berikut:

  • Limit tarik tunai Rp 5 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 10 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 25 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 25 juta per hari.
  • Limit pembayaran Rp. 25 juta per hari.

VISA Gold

ATM BSI

Visa gold memiliki biaya admin bulanan lebih besar dari visa silver yaitu Rp. 2.000 dan limit transaksi juga yang lebih besar

  • Limit tarik tunai Rp 10 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 20 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 50 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 50 juta per hari.
  • Limit pembayaran Rp. 50 juta per hari.

VISA Platinum

ATM BSI

BSI ATM Visa platinum memiliki biaya admin bulanan paling besar di antara kedua kartu ATM BSI Visa lainnya yaitu sebesar Rp. 3.000 hal ini sebanding dengan limit transaksi yang tinggi.

  • Limit tarik tunai Rp 15 juta per hari.
  • Limit transfer ke rekening Bank lain Rp. 50 juta per hari.
  • Limit transfer ke sesama rekening BSI Rp. 100 juta perhari.
  • Limit belanja Rp. 100 juta per hari.
  • Limit pembayaran harian sesuai saldo yang tersedia.

Lantas apa Perbedaan dari BSI ATM Debit GPN dan BSI ATM Debit? Inilah inti dari ulasan ini, selengkapnya baca ulasan ini sampai selesai.

1. PERBEDAAN DARI SEGI FISIK

Pada contoh gambar BSI ATM Debit GPN dan BSI ATM Debit visa diatas dapat kalian perhatikan bahwa kartu BSI ATM Debit GPN terdapat logo GPN sedangkan untuk kartu BSI ATM Visa terdapat logo Visa.

2. PERBEDAAN DARI SEGI ADMIN BULANAN

Seperti yang telah dijelaskan pada ulasan di atas bahwa biaya admin bulanan kartu ATM BSI Debit Visa lebih besar dari biaya admin bulanan kartu ATM BSI debit GPN.

3. PERBEDAAN DARI SEGI FUNGSI

Kartu ATM BSI Debit GPN hanya dapat digunakan untuk bertransaksi di dalam negeri saja. Sedangkan untuk kartu ATM BSI debit digunakan untuk bertransaksi didalam negeri maupun diluar negeri.

Itulah 3 perbedaan dari kartu ATM BSI Debit GPN dengan kartu ATM BSI debit visa, semoga ulasan ini dapat memberikan gambaran bagi kalian yang membutuhkan informasi ini.

Artikel Membantu Lainnya: