Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Cek Saldo Prakerja Melalui BNI Prakerja, OVO Prakerja, Link Aja Prakerja dan GoPay Prakerja

 Cara Cek Saldo Prakerja Melalui BNI Prakerja, OVO Prakerja, Link Aja Prakerja dan GoPay Prakerja | Program Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi yang di selenggarakan oleh Pemerintah untuk Masyarakat Indonesia yang sedang mencari pekerjaan baik yang belum sama sekali memiliki pekerjaan maupun untuk pekerja/buruh terkena PHK, pekerja/buruh yang di rumahkan, pekerja bukan penerima upah serta pelaku usaha kecil dan menengah.

Agar dapat mengikuti pelatihan, Sobat Ilmu di wajibkan untuk mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui laman www.prakerja.go.id dengan cara mengisi Email dan Password lalu klik daftar.

Sebelum mendaftar pastikan terlebih dahulu bahwa Sobat Ilmu adalah Warga Negara Indonesia, minimal berusia 18 Tahun dan sedang tidak menempuh pendidikan formal.

Setelah proses pendaftaran serta tes dan seleksi selesai, sobat ilmu akan menerima SMS notifikasi bahwa Sobat Ilmu telah lolos kartu Prakerja, selain  menerima SMS notifikasi Sobat Ilmu juga dapat mengecek di dashboard akun Prakerja anda dan Sobat Ilmu dapat melihat status saldo anda.

Saldo intensif pelatihan di terima jika Sobat Ilmu telah menyelesaikan pelatihan, telah memberikan ulasan terhadap lembaga pelatihan, telah memberikan penilaian penilaian kepada lembaga pelatihan di platform digital serta telah berhasil menyambungkan nomor rekening Bank (Bank BNI) atau E Wallet (OVO, Link Aja, Gopay) di akun www.prakerja.go.id.

Baca Juga: Cara Buka Rekening BNI Online Kartu Pra Kerja

Penyaluran intensif pelatihan di lakukan maksimum 7 hari kerja setelah semua persyaratan telah di penuhi, selama rentang waktu ini Sobat Ilmu dapat mengecek saldo sesuai Rekening Bank dan akun E Wallet yang di kaitkan.

Nah, artikel ini akan membahas satu persatu tentang cara Cek Saldo Prakerja di Rekening Bank dan di setiap Akun E Wallet yang telah di kaikan, berikut ulasannya:

1. Cara Cek Saldo BNI Prakerja

Cek  Saldo BNI melalui ATM:

  • Masukkan kartu ATM.
  • Pilih Bahasa yang ingin digunakan.
  • Masukkan PIN ATM.
  • Pilih Menu Cek Saldo.
  • Saldo Rekening anda akan tampil di layar ATM.
  • Selesai.
Cek  Saldo BNI melalui SMS Banking BNI:
  • Ketik SMS dengan format SAL lalu kirim ke nomor 3346.
  • Anda akan mendapatkan SMS Notifikasi Saldo di Rekening anda.
  • Selesai.
Cek  Saldo BNI melalui Mobile Banking BNI:
  • Login dengan menggunakan User Id dan MPIN.
  • Saldo Rekening akan terlihat di layar utama BNI Mobile.
  • Cek  Saldo BNI melalui Internet Banking BNI:
  • Silahkan akses  https://ibank.bni.co.id/ lalu memasukkan User Id dan Password.
  • Pilih Menu Cek Saldo, maka saldo rekening anda akan terlihat.
  • Selesai.

Baca Juga: Cara Daftar Mobile Banking BNI dan BNI Syariah Melalui Hp

2. Cara Cek Saldo OVO Prakerja

  • Buka aplikasi OVO.
  • Masukkan Nomor HP yang terdaftar
  • Pilih Sign In.
  • Masukkan Securty Code.
  • Saldo OVO Cash akan tertera di bagian Kiri Atas Layar.

3. Cara Cek Saldo Link Aja Prakerja

Cek  Saldo Link Aja melalui Aplikasi Link Aja:

  • Buka Aplikasi Link Aja.
  • Masukkan Nomor HP.
  • Pilih Mulai.
  • Masukkan PIN.
  • Saldo dapat dilihat di layar utama bagian kiri atas layar aplikasi Link Aja.

Cek  Saldo Link Aja melalui UMB Telkomsel:

  • Tekan *800# di Ponsel anda.
  • Pilih Menu Cek/Isi Link Aja.
  • Pilih Menu Cek Saldo.
  • Masukkan PIN Link Aja.
  • Sobat ilmu akan menerima SMS notifikasi yang berisi informasi saldo Link Aja.

Cek  Saldo Link Aja melalui SMS Telkomsel:

  • Ketik SAL <spasi> PIN lalu kirim ke 2828.

4. Cara Cek Saldo GoPay Prakerja

  • Buka Aplikasi Gojek.
  • Pilih Masuk.
  • Masukkan Nomor HP yang terdaftar.
  • Saldo GoPay akan terlihat di bagian atas layar.

Itulah ulasan tentang Cara Cek Saldo Prakerja Melalui BNI Prakerja, OVO Prakerja, Link Aja Prakerja dan GoPay Prakerja, jika saldo insentif Prakerja Sobat Ilmu belum masuk, pastikan semua syarat pencairan insentif Prakerja telah terpenuhi serta pastikan bahwa OVO, GoPay dan Link Aja telah di upgrade. Semoga Bermanfaat.

Baca Juga: